Laman Resmi Republik Indonesia • Portal Informasi Indonesia

Angka Stunting Indonesia Turun

Usaha Pemerintah untuk terus menurunkan kasus stunting di Indonesia akhirnya membuahkan hasil. Kementerian Kesehatan mengumumkan hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) di mana prevalensi stunting di Indonesia turun dari 24,4% di tahun 2021 menjadi 21,6% di 2022. Dan saat ini pemerintah menargetkan penurunan angka stunting menjadi 14% pada akhir 2024. Untuk mencapai target tersebut, pemerintah harus mengupayakan penurunan angka stunting sebesar 3,8% setiap tahunnya. Sumber: @IndonesiaBaik.id

Infografis Lainnya