Indonesia Arena, Kebanggaan Baru di GBK
Indonesia Arena atau Indoor Multifunction Stadium (IMS) yang berlokasi di komplek Stadion Gelora Bung Karno diresmikan Presiden Joko Widodo pada Senin (07/08/2023). Stadion berkapasitas 16 ribu penonton tersebut selain bisa menjadi event olahraga dapat juga dijadikan tempat penyelenggaraan konser musik.
Bangunan ini didirikan di atas lahan seluas 30.270 m2 milik Kementerian Sekretariat Negara. Sedangkan bangunannya seluas 50.398 m2 dan bisa menampung 16.088 orang.
Sumber: @IndonesiaBaik.id