Universitas Terbuka (UT), di bawah naungan Kemdikbudristek, menawarkan fleksibilitas belajar baik secara offline maupun online sejak 1984. UT menjadi pilihan favorit bagi ASN, guru, dosen, dan profesional dengan biaya terjangkau dan program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL). Pendaftaran semester ganjil 2024 masih dibuka hingga 14 Agustus, dengan berbagai pilihan beasiswa tersedia.
Bagi para calon mahasiswa yang masih menginginkan melanjutkan studi ke perguruan tinggi negeri (PTN). Universitas Terbuka (UT) yang berada di naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) bisa menjadi pilihan.
Berbeda dengan PTN lainnya, sejak didirikan pemerintah pada 1984, perkuliahan UT dilakukan secara tatap muka (offline) maupun secara daring (online). Oleh karena itu, UT menjadi favorit bagi kalangan aparatur sipil negara (ASN), guru, dosen, anggota Polri/TNI, dan para profesional yang ingin melanjutkan jenjang pendidikan. UT juga mengadakan Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) bagi mahasiswa yang ingin mengalihkan angka kredit kuliahnya dari kampus, sekolah kedinasan atau lembaga pendidikan nonformal yang ditempuh sebelumnya.
Pola pengajarannya fleksibel bisa secara mandiri dari bahan ajar yang disediakan, pembelajarn lewat daring, dan kuliah tatap muka pada hari Sabtu-Minggu. Selain itu, biaya pendidikan pun terjangkau oleh masyarakat dibandingkan kuliah di PTN lainnya. Kampus utama UT ada di kawasan Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, tapi memiliki kampus cabang di 38 kota lainnya serta 1 cabang luar negeri yang dikelola dari kampus Pondok Cabe.
Adapun bagi yang berminat kuliah di UT, pendaftaran mahasiswa baru untuk semester ganjil masih dibuka hingga 14 Agustus 2024. Universitas Terbuka atau UT membuka dua kali periode pendaftaran. Periode pendaftaran semester genap baru akan dibuka pada Oktober 2024 hingga Februari 2025 mendatang.
Bagi lulusan sekolah menengah, para guru maupun para profesiomal yang ingin kuliah di UT untuk program sarjana dan diploma, berikut persyaratan masuk hingga pilihan beasiswa yang tersedia.
Syarat Pendaftaran Universitas Terbuka 2024
- Syarat Umum
- Pasfoto formal ukuran 3x4
- Fotokopi ijazah atau surat keterangan lulus berlegalisasi
- KTP asli
- Surat pernyataan keabsahan dokumen yang ditandatangani di atas materai Rp 10 ribu
- Formulir Tanda Tangan Mahasiswa
- Cuplikan layar atau screenshot data mahasiswa di situs pddikti.kemdikbud.go.id khusus untuk S1 Pendidikan Guru SD (PGSD) dan S1 Pendidikan Guru PAUD (PGPAUD) Prajabatan.
- Syarat Tambahan Program RPL/Alih Kredit Jalur Pendidikan Formal
- Surat keterangan pindah dari perguruan tinggi lama
- Fotokopi transkrip nilai berlegalisasi
- Cuplikan layar data mahasiswa di situs pddikti.kemdikbud.go.id
- Formulir Riwayat Hidup atau Curriculum Vitae (CV)
- Syarat Khusus Program RPL/Alih Kredit S1 Ilmu Pemerintahan bagi Aparatur Desa
- Formulir Daftar Riwayat Hidup
- SK pengangkatan sebagai aparatur desa yang disahkan pemerintah daerah setempat dan dilegalisir kecamatan atau Dinas - Pemberdayaan Masyarakat Desa
- Daftar mata kuliah dan formulir evaluasi diri
- Sertifikat pelatihan sebagai portofolio yang bisa diakui pada suatu mata kuliah
- Cuplikan layar data mahasiswa di situs pdddikti.kemdikbud.go.id
- Syarat Khusus Alih Kredit Program S1 PGSD dan S1 PGPAUD
- Syarat Khusus Program ROL S1 Ilmu Hukum Khusus Polri
- Ijazah Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktuba) Polri berlegalisasi
- Transkrip nilai Diktuba Polri berlegalisasi.
Berikut ini jadwal kalender akademik program sarjana dan diploma UT 2024/2025:
- Pendaftaran mahasiswa baru
Jalur umum (non RPL/non alih kredit):
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--7 Agustus 2024
Jalur RPL/alih kredit:
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--10 Juli 2024
- Pembayaran LIP admisi mahasiswa baru
Jalur umum (non RPL/non alih kredit):
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--14 Agustus 2024
Jalur RPL/alih kredit:
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--17 Juli 2024
- Unggah berkas mahasiswa baru
Jalur umum (non RPL/non alih kredit):
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--21 Agustus 2024
Jalur RPL/alih kredit:
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--24 Juli 2024
- Registrasi mata kuliah
- Semester ganjil 2024/2025: 6 Mei--5 September 2024
Universitas Terbuka juga menyediakan beasiswa bagi para mahasiswa baru. Jenis beasiswa yang ditawarkan berasal dari pemerintah maupun non-pemerintah. Berikut ada beberapa program beasiswa bagi mahasiswa baru UT:
- KIP Kuliah
Bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP Kuliah) diberikan oleh pemerintah kepada mahasiswa yang kurang mampu secara ekonomi. KIP Kuliah tersedia di beberapa PTN juga PTS termasuk UT. Pendaftaran KIP Kuliah untuk jalur mandiri PTN masih dibuka hingga 31 Oktober 2024. Bagi yang ingin mendapatkan KIP Kuliah di UT, maka bisa mendaftarkan diri pada saat registrasi kampus.
- Beasiswa CSR
Beasiswa CSR atau Corporate Social Responsibility adalah bantuan yang berasal dari perusahaan bank mitra dari UT. Bank mitra dari UT berasal dari Himpunan Bank Negara (Himbara). Penerima beasiswa ini akan memperoleh pembebasan UKT dan dana untuk bahan ajar atau modul. Untuk biaya hidup, beasiswa ini tidak menanggung.
Syarat bagi calon mahasiswa UT yang ingin dapat beasiswa CSR, yakni masuk 10 besar kelas saat SMA/sederajat, mempunyai Kartu Indonesia Pintar (KIP), dan surat keterangan tidak mampu ekonomi dari pemerintah kelurahan/desa.
- Beasiswa PPA
Jenis beasiswa lain di UT adalah beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA). Bantuan ini ditujukan kepada mahasiswa D3, D4, dan S1 yang tidak mampu dan memiliki IPK bagus. Beasiswa ini disediakan oleh Kemendikbudristek. Besaran beasiswa PPA ini Rp400 ribu per bulan. Pemberian dana dilakukan per semester atau enam bulan sekali.
- Bantuan UKT
Pihak kampus UT juga memberikan bantuan UKT bagi mahasiswa baru yang mempunyai prestasi nonakademik di bidang olahraga atau seni. Bagi peraih juara 1 tingkat nasional, akan diberikan pembebasan UKT selama tiga semester. Kemudian untuk juara 2 selama dua semester, dan juara 1 selama satu semester.
Bagaimana cara mendaftar Beasiswa di Universitas Terbuka? Silakan mengecek persyaratannya di laman https://www.ut.ac.id/ atau informasi yang ditayangkan di akun resmi media sosial UT. Setelah itu segera menyiapkan berkas-berkas persyaratan yang diperlukan.
Adapun, bagi peminat KIP Kuliah, registrasi bisa dilakukan setelah proses diterima di jalur mandiri UT. Ketentuan pendaftaran beasiswa setiap cabang UT bisa berbeda sehingga informasi lengkapnya harus ditanyakan langsung ke bagian kemahasiswaan UT di daerah masing-masing. Mengingat pendaftar KIP Kuliah akan diverifikasi oleh UT Pusat, lalu hasilnya akan disampaikan kepada UT daerah.
Penulis: Kristantyo Wisnubroto
Redaktur: Ratna Nuraini/Elvira Inda Sari