Sejak beberapa tahun belakangan, jalur Pantai Selatan atau Pansela menjadi favorit para pemudik untuk mencapai kota-kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Membentang dari Banten hingga Jawa Timur, sesuai namanya, jalur Pansela menjulur melewati lima provinsi, dari Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), hingga Jawa Timur.
Jika mengawali perjalanan dari Pelabuhan Merak dengan tujuan akhir di Banyuwangi, maka pengendara akan melintasi 23 kabupaten sekaligus, yakni di Provinsi Banten melewati Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Lebak. Lalu di Provinsi Jawa Barat akan melewati Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Garut, Kabupaten Bandung, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Pangandaran. Dan di Provinsi Jawa Tengah melewati Kabupaten Cilacap, Kabupaten Kebumen, dan Kabupaten Purworejo.
Di Provinsi DI Yogyakarta, jalur Pansela melewati Kabupaten Kulonprogo, Kabupaten Bantul, dan Kabupaten Gunungkidul dan di Provinsi Jawa Timur akan melewati Kabupaten Pacitan, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Blitar, Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Jember, dan Kabupaten Banyuwangi.
Panjang jalan jalur Pansela mencapai 1.405 kilometer, dengan lebar jalan yang dilewati rata-rata mencapai 5--7 meter. Meski masih dibangun secara bertahap, jalur ini sudah memiliki infrastruktur yang baik dan memadai untuk memfasilitasi kebutuhan para pemudik di musim lebaran.
Selain bisa menikmati pemandangan indah di sisi jalan, jalur Pansela dikenal dengan ragam lokasi wisata seperti Benteng Pendem, Benteng Van Der Wijck, Pantai Pangandaran, Pantai Ujung Genteng, dan Pantai Petanahan. Ada juga destinasi bagi pecinta wisata kuliner khas jalur Pansela yang nikmat, seperti es dawet, mie nyemek, tiwul, hingga sate ambal.
Berikut sejumlah tempat wisata di sepanjang jalur mudik Pansela:
- Pantai Anyer, Banten
Pantai Anyer merupakan titik awal jalur Pantai Selatan di Pulau Jawa yang berlokasi di Kecamatan Anyer, Banten. Pulau Anyer dikenal karena hamparan pasir putihnya yang cocok untuk tempat wisata.
Pantai Anyer siap menawarkan pemandangan ombak yang tenang sembari berenang, diving, snorkeling, atau speedboat.
- Taman Bunga Nusantara, Bogor
Wisata Bogor, Taman Bunga Nusantara memberikan tempat destinasi wisata yang menarik. Apalagi wisata di Bogor ini cukup baik untuk dijadikan spot foto. Tempat wisata Bogor ini juga menyediakan permainan yang cukup menarik, di antaranya taman labirin, go kart, serta ATV race.
Tidak hanya itu, tempat wisata di Bogor satu ini juga memiliki air mancur musikal yang sangat bagus. Spot foto menarik tentunya, wisata di Bogor yang cukup terkenal ini berada di lahan seluas 23 hektare yang dipenuhi dengan bunga-bunga cantik yang ditata rapi.
- Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng, Bogor
Tempat wisata di Bogor selanjutnya yang bisa kunjungi saat mudik lewat jalur Pansela adalah pemandian air panas Tirta Sanita Ciseeng. Dengan mandi air panas, akan menghilangkan penat di jalanan.
Apalagi, wisata di Bogor itu memiliki tempat yang sangat nyaman dan santai. Sangat pas untuk mengumpulkan tenaga kembali, guna melanjutkan perjalanan hingga ke tujuan.
Tempat wisata Bogor yang satu ini menawarkan rekreasi berendam air panas di infinity pool alami. Tidak hanya itu, juga ada kolam rendam pribadi serta berbagai jenis terapi.
Untuk anak-anak, tersedia pula wahana outbond, permainan becak mini, dan perahu.
- Curug Sawer, Sukabumi
Tempat wisata di Jawa Barat yang patut dikunjungi saat mudik lebaran melalui jalur Pansela adalah Curug Sawer. Tempat wisata di Sukabumi ini cukup terkenal.
Dengan panorama air terjun yang khas disertai bunyi gemericik air, niscaya menghilangkan lelah saat mudik. Apalagi akses ke tempat wisata di Sukabumi ini cukup mudah ditempuh, meski berada di tengah hutan.
Di lokasi Curug Sawer ada jembatan gantung Situ Gunung yang cukup fenomenal di Jawa Barat. Dengan panjang 240 meter, jembatan gantung di tempat wisata itu diklaim sebagai jembatan gantung terpanjang di Asia.
- Pantai Amada Ratu, Sukabumi
Tempat wisata di Sukabumi tidak hanya menawarkan curug. Destinasi pantai di Jawa Barat itu juga cukup bisa diandalkan. Sebab, memiliki pemandangan yang mirip dengan Tanah Lot di Bali.
- Pantai Jayanti, Cianjur
Pantai Jayanti terletak di Desa Cidamar, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, lokasi wisata itu menyajikan pemandangan pantai yang eksotis. Tidak hanya itu, tempat wisata ini juga memiliki ombak yang cukup besar.
- Little Venice Kota Bunga, Cianjur
Tempat wisata Jawa Barat yang bisa dikunjungi di sepanjang jalur Pansela salah satunya adalah Little Venice Kota Bunga. Tempat wisata itu cukup bisa diandalkan karena memiliki kekhasan konsep, yakni bernuansa Eropa.
Tempat wisata Cianjur yang dijuluki sebagai Venesia KW ini menyuguhkan pemandangan bangunan dengan arsitektur Eropa. Tidak hanya itu, pengunjung bisa menikmatinya dengan berkeliling menaiki gondola.
- Kawah Putih, Bandung
Tempat wisata di Bandung yang bisa dikunjungi saat perjalanan mudik adalah kawah putih. Hamparan kawah dengan air berwarna putih kehijauan akan menjadi panorama utama di tempat wisata Bandung ini.
Tempat wisata Bandung itu bisa menjadi destinasi untuk mencari spot foto bagus. Pemandangan alam yang disuguhkan juga akan memanjakan mata para pemudik yang singgah di tempat wisata di Bandung ini.
- Farm House, Lembang
Tempat wisata di Jawa Barat lainnya adalah Farm House. Wisata Lembang ini terletak di Jl Raya Lembang nomor 108, Desa Gudangkahuripan, Sub-Distrik Lembang, Distrik Bandung Barat, Jawa Barat. Wisata Lembang yang terkenal lewat sosial media ini memiliki spot-spot foto yang menarik.
Dengan nuansa peternakan Eropa, di sana pengunjung bisa menyewa kostum. Itu membuat wisata Lembang itu mudah terkenal dan menjadi destinasi wisata yang unik. Yang paling terkenal dari Wisata Lembang Farm House adalah rumah Hobbit.
- Gedung Sate, Bandung
Pemudik bisa singgah menikmati Kota Bandung di tengah perjalanan. Salah satu obyek wisata yang bisa dikunjungi di Kota Bandung adalah Gedung Sate.
Gedung Sate dibangun pada 1924. Selain dijadikan sebagai kantor Gubernur Jawa Barat, Gedung Sate juga menyediakan ruangan museum di lantai dasar.
Pengunjung bisa melihat berbagai macam koleksi seni, seperti batu kali, batu gelas, dan baja Swedia yang digunakan untuk membangun Gedung Sate. Ada pula permainan Augmented Reality (AR) bersama animasi orang Belanda dan para pekerja pembangun Gedung Sate.
- Taman Wisata Karangresik, Tasikmalaya
Saat melintas di Tasikmalaya, pemudik bisa berwisata di Taman Wisata Karangresik yang lokasinya berada di pusat kota. Destinasi ini merupakan wisata edukasi, sejarah, dan taman hiburan. Lokasinya berada di Jl Mohamad Hatta, Desa Sukamanah, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya.
Fasilitas Taman Wisata Karangresik terbilang lengkap, antara lain, taman bunga, farm house, wahana air, flying fox, istana tanaman hias, spot foto Instagramable, dan lainnya. Selain melepas penat dalam perjalanan, pemudik bisa berwisata bersama keluarga di Taman Wisata Karangresik.
- Pantai Pangandaran
Pangandaran, Jawa Barat tersohor akan wisata pantai yang indah. Pantai Pangandaran terkenal dengan keindahan pasir putih serta lingkungan yang masih asri.
Berbagai macam aktivitas dapat dilakukan di Pantai Pangandaran. Antara lain, olahraga air, banana boat, jet ski, dan lainnya.
Penulis: Eri Sutrisno
Redaktur: Ratna Nuraini/Elvira Inda Sari