Sekalipun Pencak Silat belum dipertandingkan di ajang perhelatan olahraga dunia super bergengsi sekelas Olimpiade, tapi seluruh daya upaya Indonesia mendorong cabang olahraga ini dipertandingkan di perhelatan olahraga terbesar se-Asia yakni Asian Games ke-18 tentu sungguh patut diapresiasi. Indonesia selain sebagai inisiator juga tercatat menjadi juara umum.